Saturday, June 6, 2009

Pilpres Berpeluang Dua Putaran

06 Juni 2009 13:49 WIB

SURABAYA--MI: Pemilihan presiden 2009 diprediksi akan berlangsung dua putaran. Pasalnya, pola dukungan masyarakat saat ini sangat dinamis.

Hal itu diungkapkan pengamat politik Universitas Airlangga (Unair) Surabaya, Muhammad Asfar MSi, Sabtu (6/6). "Pascapemilu, dukungan masyarakat kepada SBY masih di kisaran 70 persen, tapi dua minggu lalu sudah tinggal 60 persen karena itu dukungan saat ini sulit diprediksi, tapi kalau satu putaran agaknya berat," katanya.

Menurut staf pengajar Fisip Unair yang sering melakukan survei itu, adanya tiga pasangan calon dalam Pilpres 2009 juga membuat satu putaran menjadi berat, karena suara dukungan masyarakat akan terbelah menjadi tiga kelompok, sehingga perolehan 50 persen untuk satu putaran agak sulit. "Kalau sampai ke putaran dua, peluang SBY juga masih fifty-fifty untuk menang, sebab kemungkinan menang dan kalah juga akan tipis bila pasangan capres/cawapres sudah tinggal dua pasang," katanya.

Pengamat politik Unair Surabaya lainnya, Aribowo MA, menilai satu putaran dalam Pilpres 2009 akan terjadi bila dukungan masyarakat kepada SBY masih sama dengan dukungan masyarakat kepada Partai Demokrat pada Pemilu 2009.

"Di Jatim, misalnya, 60 persen warga Nahdlatul Ulama (NU) dalam Pemilu 2009 mendukung Partai Demokrat, karena itu warga NU yang mendukung SBY akan besar, tapi dukungan warga NU kepada SBY itu tidak akan sebesar pada Pemilu 2009. Itu baru dukungan dari warga NU yang cukup mayoritas di Jatim, sedangkan masyarakat lainnya juga mungkin begitu," katanya.

Karena itu, katanya, pergeseran suara dukungan masyarakat dalam dua minggu mendatang akan sangat menentukan perubahan pola dukungan. "Kalau kampanye, pengaruhnya tidak akan besar dalam mengubah dukungan, sebab kampanye itu hanya berperan mengubah dukungan maksimal 10 persen saja," katanya. (Ant/OL-06)

Referensi Media Indonesia

Comments :

0 komentar to “Pilpres Berpeluang Dua Putaran”

Post a Comment

Site INFO

News & Media Blogs - BlogCatalog Blog DirectoryGoogle PageRank Checking tool
Blog Directory

LINK EXCHANGE

banner

BLOGROLL

 

Copyright © 2009 by SAMBAS POST