Monday, August 3, 2009

Kubu KPU, Tim Mega-Prabowo, dan JK-Wiranto Optimistis Menang

Selasa, 4 Agustus 2009

JAKARTA, KOMPAS.com — Mahkamah Konstitusi (MK) dipastikan menggelar sidang perdana gugatan sengketa perselisihan hasil Pemilu Presiden 2009, Selasa (4/8) ini.

Sidang yang digelar pukul 14.00 ini akan menghadirkan pihak tergugat, Komisi Pemilihan Umum (KPU), dan dua kubu pasangan calon presiden dan wakil presiden, yaitu Megawati Soekarnoputri-Prabowo Subianto dan Jusuf Kalla-Wiranto, sebagai pihak penggugat.

Untuk menghadapi sidang ini, KPU membentuk tim advokasi yang beranggotakan Komisioner KPU, biro hukum, ahli hukum dari KPU Provinsi, dan diperkuat oleh jaksa pengacara negara. Tim ini mulai berkoordinasi untuk persiapan sidang dan membedah materi gugatan sejak 28 Juli 2009 lalu. Komisioner I Gusti Putu Artha mengatakan, pihaknya optimistis 200 persen sanggup memenangi sidang ini.

"Saya optimistis 200 persen memenangkan perkara ini," kata Anggota KPU I Gusti Putu Artha ketika ditemui di Kantor KPU, Jakarta, Senin (3/8).

Adapun dari kubu pasangan nomor urut 1, Mega-Prabowo, juga mengaku sangat optimistis memenangi sidang ini dan membuktikan bahwa KPU terbukti bersalah terlibat dalam karut-marutnya penyelenggaraan pilpres.

Kubu yang diusung PDI-P dan Partai Gerindra ini telah menyiapkan segepok bukti-bukti untuk membuktikan bahwa pilpres berlangsung tidak jujur, seperti bukti softcopy adanya daftar pemilih tetap (DPT) yang ditemukan ganda, dan bukti berupa surat resmi dari gubernur ke kepala-kepala dinas.

"Kami selalu optimis 100 persen. Setidaknya kita akan buktikan KPU melanggar hukum," kata Ketua Kuasa Hukum Mega-Prabowo, Arteria Dahlan.

Sementara itu, kubu JK-Wiranto juga menyiapkan tim advokasi yang beranggotakan 16 orang untuk sidang ini. Tim kuasa hukum JK-Wiranto, Chairuman Harahap, juga mengaku pihaknya sangat optimistis memenangi perkara kali ini. "Tim kita sudah bekerja. Kita sangat optimistis akan memenangi sidang," kata Chairuman.

Sumber: www.kompas.com

Comments :

0 komentar to “Kubu KPU, Tim Mega-Prabowo, dan JK-Wiranto Optimistis Menang”

Post a Comment

Site INFO

News & Media Blogs - BlogCatalog Blog DirectoryGoogle PageRank Checking tool
Blog Directory

LINK EXCHANGE

banner

BLOGROLL

 

Copyright © 2009 by SAMBAS POST