Sunday, July 12, 2009

Lebih Ganas Daripada Tikus, Koruptor Kini Disimbolkan Buaya

Minggu, 12 Juli 2009 | 18:27 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Selama ini, tikus selalu diidentikkan dengan koruptor karena sifatnya yang suka menggerogoti barang. Namun, sekarang tikus harus mengalah dari buaya. Sebab, koruptor, saat ini diidentikkan dengan buaya.

"Ini tidak ada maksud untuk menghina suatu kebudayaan. Tapi, sifat koruptor saat ini lebih ganas dari tikus. Buaya itu kan lebih ganas dari tikus," ujar Wakil Koordinator Indonesia Corruption Watch, Emerson Juntho, di sela-sela acara Deklarasi Gerakan Cinta Indonesia Cinta KPK, di Tugu Proklamasi, Jakarta, Minggu (12/7).

Oleh karena itu, ICW menyebarkan 200 roti buaya di tempat deklarasi tersebut. Sebagai simbol gerakan Cicak melawan Buaya, sejumlah simpatisan cicak memakan roti buaya mini tersebut.

Ini, lanjutnya, juga menandakan masyarakat masih mendukung Komisi Pemberantasan Korupsi. "Kami mau warning, sekarang marak upaya perlawanan korupsi," tuturnya.

Comments :

0 komentar to “Lebih Ganas Daripada Tikus, Koruptor Kini Disimbolkan Buaya”

Post a Comment

Site INFO

News & Media Blogs - BlogCatalog Blog DirectoryGoogle PageRank Checking tool
Blog Directory

LINK EXCHANGE

banner

BLOGROLL

 

Copyright © 2009 by SAMBAS POST